iklan

BPBD Sumbawa Distribusikan Air Bersih Untuk Korban Banjir

SUMBAWA – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumbawa, telah mendistribusikan sekitar 30 ribu liter air bersih ke lokasi terdampak banjir bandang yang terjadi Selasa 4 April 2023.

”Hingga saat ini, sekitar 30.000 liter untuk air bersih yang didistribusikan,” ungkap Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Sumbawa melalui Kabid Kedaruratan dan Logistik, Rusdianto AR, kepada wartawan, Kamis (6/4).

Anto mengatakan, air bersih menjadi salah satu kebutuhan mendesak bagi para korban banjir. Mengingat banjir tersebut turut merendam sumur warga.

“Kebutuhan mendesak memang air bersih ini, dan masih ada permintaan oleh warga terdampak,” tambahnya.

Dalam pendistribusian air bersih ini, pihaknya juga meletakan lima buah tandon air sebagai wadah penampung. Tandon air ini merupakan bantuan dari Kementerian PUPR.

Baca Juga:  Bupati Sumbawa Apresiasi Pelaksanaan Riset Aksi Manajemen Sumber Daya Air Terpadu

“Untuk tandon air ini kita letakan di sejumlah titik. Diantaranya Lito, Sela, Batu Tering  dan Brang Rea,” pungkasnya.

Seperti diberitakan, banjir bandang dan tanah longsor menerjang enam kecamatan di Kabupaten Sumbawa, pada Selasa (4/4) kemarin.

Dalam musibah ini, tidak hanya merusak infrastruktur seperti jalan dan jembatan, namun juga menghanyutkan sejumlah rumah milik warga. Termasuk menghanyutkan ternak dan gabah milik warga yang baru saja dipanen. (PS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *