iklan

Lantik PWRI Sumbawa, Bupati Minta Pengurus Beri Sumbangsih Untuk Kemajuan Daerah 

SUMBAWA – Pengurus Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) periode 2019-2024, resmi dikukuhkan Bupati Sumbawa, Senin (10/10). Kegiatan yang berlangsung di Hotel Cirebon Sumbawa Besar ini dihadiri Ketua dan segenap jajaran pengurus PWRI Kabupaten Sumbawa.

Dalam sambutannya, Bupati Sumbawa yang diwakili Staf Ahli Bupati Bidang SDA dan Kemasyarakatan, Drs. Zainal Abidin, menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh pengurus PWRI se-Kabupaten Sumbawa yang baru saja dilantik.

Ia berharap kepengurusan yang baru ini mampu membawa PWRI semakin maju dan memperkokoh eksistensi dalam mengembangkan organisasinya, yang merupakan wadah insan-insan pembangunan, yang telah begitu lama berkiprah dan mengabdi di pemerintahan, khususnya dalam membangun Kabupaten Sumbawa.

Baca Juga:  Bupati Sumbawa Serahkan SK 759 PPPK Tahun 2023 

PWRI adalah organisasi kemasyarakatan tempat berhimpunnya para pensiunan pegawai negeri sipil seluruh Indonesia yang berazaskan pancasila, bersifat nasional, mandiri, demokrasi, menjunjung tinggi hak asasi manusia dan bersifat nirlaba, serta tetap menjaga serta menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan masyarakat di bawah naungan wilayah negara kesatuan Republik Indonesia.

Bupati Sumbawa berharap PWRI tetap memberikan sumbangsih bagi kemajuan daerah. Tentu dengan pengalaman, pengetahuan dan kecakapan yang dimiliki, dapat menjadi modal untuk terus menebar kebaikan, bukan saja untuk dirinya tapi juga masyarakat. Paling tidak menjadi teladan bagi generasi muda di lingkungannya. (PS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *